Berita Otomotif Motor -Benda Motor Group (Zhejiang Changling Binjiang Motorcycle Co., Ltd) memperkenalkan generasi terbarunya yaitu motor cruiser bernama Benda Greystone BD300 model 2022.
Benda Greystone BD300 ini memiliki penampilan yang sedikit berbeda dengan mesin kelas menengah. Motor cruiser ini dibekali dengan mesin berkapasitas 300 cc. Kemudian, motor cruiser ini mengusung mesin konfigurasi V Twin alias dua silinder dengan model V, mirip dengan produk big bike dari Harley Davidson.
Untuk desain, Benda Greystone BD300 mengusung konsep retro modern. Dimana pada sistem pencahayannya sudah mengusung lampu depan LED dan DRL LED yang melingkar pada bagian terluar. Benda Greystone BD300 sendiri tampak berkonsep bobber. Hal itu bisa dilihar dari penggunaan stang lebar dan tinggi sementara bagian joknya dibuat lebih rendah. Selain itu, desain tangki bahan bakarnya juga berbentuk teardrop dengan dimensi besar berkapasitas 17 liter.
Fitur modern lainnya pada motor cruiser Benda Greystone BD300 yakni penggunaan speedometer full digital dengan desain kecil berbentuk bulat di balik stang. Benda Greystone BD300 menggunakan velg cast wheel namun dengan desain banyak palang. Ban depan memiliki diameter 130/90 dan 150/80 di bagian belakang. Untuk menambah kekar sang motor juga sudah menggunakan suspensi depan upside down, dan dual shock di bagian belakang.
Untuk spesifikasi mesinnya, Benda Greystone BD300 mengusung mesin berkapasitas 298 cc dengan konfigurasi V Twin, dan berpendingin cairan. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga sebesar 22,5 kW atau setara dengan 30,59 PS dengan bobotnya mencapai 177 kg. Motor cruiser ini diklaim mampu menempuh kecepatan maksimal hingga 129 km/jam. Menariknya lagi, konsumsi BBM Benda Greystone BD300 ini cukup irit, yakni hanya 3,6 liter per 100 km atau sekitar 27,7 km per liter.
Satu lagi yang menarik, motor cruiser Benda Greystone BD300 ini tidak menggunakan rantai melainkan Belt Drive untuk mentransfer tenaga dari mesin ke roda belakang.
Di China Benda Motorcycle memasarkan motor cruiser ink dengan beberpa varian warna pilihan, seperti Starry Sky Black, Comet Ashes Gray dan juga Haoyue White. Motor ini dijual dengan harga sekitar Rp52,6 juta jika dirupiahkan.