Saat ini harga bensin sengat mengalami kenaikan drastis di Indonesia. Motor yang irit bensin dapat menjadi pilihan terbaik. Saat ini sangat banyak pilihan motor yang efisien dalam penggunaan bahan bakar, sangat cocok untuk digunakan berpergian sehari-hari. Motor dengan irit bensin sangat berguna untuk anda yang bekerja menggunakan motor. Berikut 3 Motor Paling Irit Bensin.
- All New Honda Beat
Varian motor ini menjadi varian motor Honda Beat paling irit bensin. Dilengkapi dengan fitur ldling Stop System (ISS), sehingga menambah performa motor ini sebagai salah satu motor paling irit. Motor ini dapat mengkonsumsi bahan bakar hingga 60,6 km/liter, berkat penambahan fitur teknologi Enchanted Smart Power dan sistem pembakaran Fuel Injection. Dengan efisien bahan bakar yang irit, performa motor ini cukup untuk digunakan sebagai motor harian. Dibutuhkan 7,75 detik untuk mencapai kecepatan 60km/jam.
- All New Honda Scoopy
Motor ini adalah salah satu varian motor skuter matic cantik dari Honda, yang mengonsumsi bahan bakar yang cukup irit. Diklaim dari Honda, konsumsi bahan bakar Scoopy ini bisa mencapai 59km/liter dengan metode ECE R40 Euro 3. Honda Scoopy ini memiliki tangka yang besar hingga 4,2 liter serta menggunakan teknologi ACG Starter dan Idling Stop System yang menambah efisiensi konsumsi bahan bakar yang irirt pada motor ini.
- New Honda Blade 125 FI
Motor ini menjadi varian terbaru Honda Blade yang mengalami peningkatan kapasitas mesin hingga 125 cc agar performa tetap bagus namun konsumsi bahan bakar yang efisien. Mesin ini dapat memberikan keepatan maksimum 100,7 km/jam dengan akselerasi 12,6 detik untuk mencapai jarak 0-200 meter. Selain itu bahan bakar motor ini juga sangat irit dengan mencapai 61,8 km/liter melalui metode ECE R40.
Berikut 3 Motor yang irit bensin, yang dapat digunakan untuk berpergian sehari-hari. Manakah yang akan anda pilih?