Berita Otomotif Motor – Akhir-akhir ini, Voge, pabrik motor China resmi memperkenalkan motor barunya yang diberi nama Voge Valico 300 Rally. Motor ini sudah diperkenalkan di Italia pada tahun 2022.
Voge Valico 300 Rally digadang-gadang nantinya akan bersaing dengan Honda CRF 300 Rally di pasaran Eropa. Jika di Indonesia, motor ini bisa jadi pesaing Honda CRF 250 Rally. Seperti apa spesifikasinya?
Dilihat dari tampilannya, motor ini sangat lincah dan sporty. Body nya tidak terlalu besar. Motor ini memiliki berat sebesar 150 kilogram. Untuk velgnya berukuran 21 inchi pada bagian depan dan 18 pada bagian belakang.
Fitur dari motor ini tebilang cukup kekinian karena motor ini menggunakan lampu LED untuk penerangannya, memiliki spidometer full digital dan juga dilengkapi port usb.
Motor ini memiliki kapasitas mesin yang besar yaitu mesin satu silinder berkapasitas 292cc dengan pendingin cairan di dalamnya. Tampaknya mesin motor ini lebih besar jika dibanding Honda CRF 250 Rally. Dengan mesin tersebut dapat menghasilkan tenaga maksimal 21 kW/9500 rpm dan torsi maksimal hingga 25 Nm/6500 rpm.
Voge Valico 300 Rally diperuntukan untuk penggunaan pada dua medan, sehingga Voge Valico 300 Rally dibekali dengan sistem pengereman dual ABS yang dapat dinonaktifkan jika membutuhkan cengkraman lebih pada ban belakang.
Pada bagian kaki-kakinya, Voge Valico 300 Rally dilengkapi dengan shock up side down pada bagian depan dengan ukuran 37 mm. Sedangkan untuk suspensi belakang menggunakan sistem monoshock dengan shock breaker yang dapat disesuaikan. Motor ini memiliki kapasitas tangki bahan bakar sebesar 11 liter.
Harga motor ini lebih murah dibandingkan Honda CRF250 Rally. Rencananya motor ini akan dijual seharga 4.440 Euro, jika dirupiahkan sebesar Rp 66 Jutaan.
Bagaimana, apakah Anda tertarik memiliki motor ini?