2 Motor Untuk Biker Berpostur Pendek

Bagi beberapa orang, dimensi motor tentu bukan masalah yang berarti bagi mereka. Namun lain halnya dengan orang yang memiliki postur tubuh yang tidak terlalu tinggi atau pendek. Jika mereka mengendarai motor yeng besar, tentu akan sulit bagi mereka. Jika postur mu tak tinggi simak beberapa motor yang cocok untuk biker berpostur pendek.

  1. Honda Beat

7 Pilihan Motor Buat Biker Berpostur Pendek

Honda Beatbisa menjadi pilihan kamu jika posturmu tidak terlalu tinggi. Dimensi motor ini cukup untuk dijangkau, dengan Panjang 1.877 mm, lebar 669 mm, tinggi 1.074 mm, serta ground clearane 147 mm dengan tinggi jok 740 mm. Bobot dari motor ini juga tidak terlalu berat, hanya 89 Kg saja. Honda Beat juga bisa diandalkan untuk keperluan sehari-hari. Motor ini menggunakan mesin berkapasitas 109,5 cc, 4-tak, SOHC, 2 katup berpendingin udara, berteknologi eSP, yang mampu menghasilkan energi hingga 9dk pada 7.500 rpm dan torsi maksimum 5,3 Nm pada 5.500 rpm. Konsumsi bahan bakar pada motor ini juga cukup irit, yakni 60,6 km/liter berkat teknologi idling Stop System.

  1. Yamaha Mio M3

7 Pilihan Motor Buat Biker Berpostur Pendek

Yamaha Mio M3 bisa menjadi pilihan opsi keduamu, bagi kamu yang memiliki postur badan kurang tinggi. Bodi Mio M3 ini masih cukup mudah dikendarai, dengan Panjang 1.870 mm, lebar 685 mm, tinggi 1.035 mm, serta ground clearance 135 mm dan tinggi jok 750 mm. Bobot motor ini juga tidak terlalu berat yaitu 94 kg saja. Yamaha Mio M3 dibekali dengan mesin berkapsitas 125 cc, 1 silinder, SOHC, berteknologi Blue Core, motor ini mampu menghasilkan kekuatan hingga 9,38 dk pada 8.000 rpm dan torsi maksimum 9,6 Nm pada 5.500 rpm. Konsumsi bahan bakar motor ini juga cukup irit, berkat teknologi Clu Core dan Stop & Start System.

Itulah 2 Motor untuk kamu yang mempunyai badan tidak terlalu tinggi. Jangan lupa untuk Pertimbangan dimensi motor dengan postur tubuh cukup penting.