Berita Otomotif Motor – Motor matic sangat digandrungi oleh masyarakat Indonesia. Selain praktis dan mudah digunakan, motor matic juga memiliki berbagai gaya yang bervariatif mengikuti perkembangan zaman. Jenis motor ini memang cocok digunakan untuk para pemula atau wanita karena pemakaiannya aman dan mudah dikendalikan. Nah, berikut ini ada empat motor matic terbaik selama tahun 2021.
1. Honda Beat Street
Di urutan pertama ada Honda Beat Street yang merupakan generasi baru dari All New Honda Beat yang memiliki rangka baru eSAF. Motor ini sangat mampu memberikan kemampuan manuver optimal untuk penggunaan sehari-hari. Mesinnya dibekali dengan kapasitas 110cc dengan performa yang lebih unggul dan irit bahan bakar. Bagian stangnya lebih tinggi dan lebar, namun handlingnya tidak berat. Motor ini dijual dengan harga mulai dari Rp 17 juta.
2. Suzuki Nex II
Selanjutnya ada Suzuki Nex II yang merupakan salah satu motor matic dari seri Suzuki Nex, dan merupakan skutik entry level dari Suzuki yang mengandalkan mesin 110 cc dan transmisi CVT. Motor matic ini dibekali dengan mesin 1 silinder dengan sistem 4 langkah dengan kapasitas 113cc. Terdapat berbagai fitur tambahan yang tidak kalah menarik yaitu headlamp LED, USB Charger, dan mesin berteknologi injeksi. Suzuki Nex II ini dijual dengan harga sekitar Rp 16 – 17 juta.
3. Yamaha Lexi S
Lalu ada Yamaha Lexi S sebagai salah satu motor matic terbaik tahun 2021 di Indonesia. Motor ini termasuk segmen entry level keluarga Yamaha Maxi yang telah dibekali lampu dengan teknologi dioda berpendar (LED) dan lampu hazard untuk keadaan darurat. Selain itu terdapat socket untuk isi ulang baterai gadget, fitur keyless yang mana kamu bisa mengakses motor tanpa anak kunci, teknologi Smart Motor Generator (SMG) yang dapat starter motor dengan suara yang lembut, serta Start Stop System yang akan otomatis mematikan kendaraan saat berhenti di kepadatan lalu lintas. Harganya mulai Rp 24 juta.
4. Yamaha Aerox 155
Motor matic selanjutnya adalah Yamaha Aerox 155. Motor ini memang dirancang sebagai sebuah Maxi Skuter dengan desain sporty sehingga sangat cocok untuk anak muda. Aerox 155 ini terdiri dari 3 jenis yaitu Yamaha Aerox 155 Standar, R-Version, dan S-Version. Semuanya memiliki mesin dengan kapasitas 155cc, berteknologi VVA dan Blue Core. Harga jualnya sekitar Rp 24-28 juta.