Astra Honda Motor Akan Keluarkan Motor Listrik

Berita Otomotif Motor – Kemeriahan pasar motor listrik di Indonesia semakin hari semakin sengit karena perusahaan-perusahaan mulai mengeluarkan berbagai produknya.

Salah satunya adalah PT Astra Honda Motor (AHM) yang tidak mau tertinggal oleh pabrikan lain dalam berinovasi untuk peralihan daya motor minyak ke listrik.

Salah satu produk motor listrik perdana yang telah mereka rilis pada 2019 kemarin adalah PCX electric. Respon kehadiran PCX electric dari para pecinta otomotif ternyata sangat baik. Maka dari itu, pihak AHM bersemangat untuk segera merilis model lainnya.

Pada pembukaan Indonesia Motorcycle Show atau IMOS 2022 beberapa saat lalu, pihak AHM menyampaikan strategi dan roadmap sepeda motor listrik Honda di Indonesia hingga 2030.

Sebagai bagian dari Honda e:Technology, AHM menampilkan 2 model motor listrik baru dalam IMOS 2022 pada 2-6 November 2022 kemarin.

Pengunjung dapat melihat lebih dekat motor listrik Honda PCX Electric, Honda Benly e:, dan Honda Gyro e:, termasuk juga stasiun pertukaran baterai Honda Mobile Power Pack.

Pada zona electric, sejumlah kendaraan listrik Honda e:Technology ditampilkan berupa moped listrik dan sepeda motor listrik hingga tahun 2030 mendatang.

Setelah meluncurkan PCX Electric pada tahun 2019, AHM akan melanjutkan pengenalan motor listrik Honda lainnya pada tahun 2023 sebanyak 2 model.

Nah untuk modelnya sendiri belum dirilis, kemungkinan adalah motor listrik Honda U-Go dan Honda U-Be yang keduanya berdimensi ringkas ala Honda BeAT.

Keduanya saat ini sudah beredar di pasar Tiongkok, diproduksi oleh pabrikan lokal hasil kerjasama bernama Wuyang Honda.

Upaya ini akan dilanjutkan pada tahun 2024 sebanyak 2 model dan terus berlanjut hingga tahun 2030 dengan meluncurkan kembali 3 model motor listrik lainnya.

Motor listrik yang akan dipasarkan AHM nantinya memiliki pilihan pengisian daya ulang langsung (direct charging) maupun baterai model tukar (swapping battery).