Motor Bebek atau Matic ?
Sepeda motor menjadi kendaraan utama bagi warga Indonesia. Ada banyak pilihan motor seperti motor bebek dan motor matic. Semakin kesini, semakin banyak orang yang menggunakan motor matic. Dari anak muda sampai bu-ibu sekarang lebih banyak menggunakan motor matic. Mengapa banyak yang beralih ke motor matic ? Apakah motor bebek sudah tidak relevan lagi dengan kebutuhan ? Lebih baik motor matic atau bebek ?
Sudah jelas, banyak sekali perbedaan antara motor bebek dengan motor matic. Dari fisik sampai sistemnya semua memiliki keunggulan dan kelemahan masing-masing. Perbedaan paling mencolok terletak pada cara penggunaanya. Jelas motor matic lebih mudah dikendarai terutama bagi pemula yang baru belajar motor. Untuk menggunakan motor manual, pengendara harus dengan sengaja mengoper gigi secara manual. Berbeda dengan motor matic, cukup menggunakan tuas gas untuk menjalankan dan mengencangkan kendaraan. Penyebabnya adalah perbedaan sistem penggerak roda bernama Continuosly Variable Transmission (CVT).
Jika keseharian Anda sering menghadapi kemacetan, maka motor matic lebih cocok digunakan. Sementara untuk motor bebek, mesin dapat bekerja maksimal ketika melewati medan yang kurang bersahabat, berkat perpindahan gigi.
Dengan sistem yang otomatis dan praktis, motor matic sangat memanjakan pengendara dan sangat cocok untuk para pemula. Volume bagasi pada motor matic yang lebih besar bisa dimanfaatkan untuk menampung barang bawaan lebih banyak.
Lebih Irit Mana?
Dari sisi penggunaan bahan bakar, motor manual lebih irit dibandingkan motor matic. Motor matic memakan konsumsi BBM lebih banyak dibanding motor bebek karena perputaran giginya terjadi secara otomatis. Berbeda dengan motor bebek, pengendara bisa mengatur sendiri, jika tarikan terasa kurang, pengendara dapat menurunkan atau mengoper gigi untuk memperbesar torsi.
Lebih Cepat Pegal
Jika Anda mengendarai motor matic, Anda dapat mengistirahatkan tangan dan kaki saat menghadapi kemacetan. Hal ini pasti tidak bisa dilakukan pengendara motor bebek. Karena Anda harus siap sedia mengganti gigi motor untuk menyesuaikan kekuatan mesin dengan jarak pendek yang harus ditempuh saat macet. Selain itu, pijakan motor matic lebih nyaman dibanding motor bebek. Pijakan motor matic lebih luas dan leluasa. Sedangkan pijakan motor bebek pas dan terbatas.
Perawatan
Motor bebek mempunyai lebih banyak pilihan dan jumlah suku cadang dibanding motor matic. Penyebabnya adalah karena rangkaian yang saling tersambung di motor matic memiliki suku cadang yang lebih rumit dan menyatu daripada motor bebek. Sedangkan motor bebek dapat dibongkar pasang dengan mudah. Satu suku cadang bisa dipakai di motor yang berbeda asalkan memiliki bentuk dan nuansa yang serupa.
Kelebihan Lainnya
Selain poin-poin di atas, design dan warna motor matic memang jauh lebih menarik para anak muda. Bentuk, kecanggihan dan warna yang beragam menjadi keunggulan motor matic dibanding motor bebek. Jika Anda ingin memilih motor matic yang membuat Anda rileks, pilihlah motor dengan tempat duduk yang luas.
Jadi mana yang menjadi pilihan Anda? Motor bebek atau motor matic ? Keduanya memiliki keunggulan dan kelemahan masing-masing.
Jika Anda ingin dapat mengendarai keduanya, belajarlah megendarai motor bebek. Jika Anda hanya menguasai motor matic, Anda belum tentu bisa mengendarai motor bebek. Karena adanya perbedaan dalam memindah gigi yang membuat Anda bingung. Namun jika sudah terbiasa mengendarai motor bebek, sangat mudah menggunakan motor matic, karena hanya memainkan tuas gas saja.